Perlengkapan wajib naik gunung
Pict by : pixabay.com

Ada niatan untuk naik gunung, atau ingin naik gunung karena diajak teman ataupun ingin keluar dari zona nyaman. Beberapa hal tersebut adalah alasan-alasan beberapa orang untuk naik gunung. Tidak masalah menurut gue, asalkan kita mempersiapkan segala sesuatu dengan bijak.

Karena naik gunung adalah salah satu kegiatan yang mempunyai risiko kecelakaan yang tinggi. Coba saja kalian menyimak postingan akun Instagram pendaki gunung, beberapa postingan meng-upload tentang kecelakaan seorang pendaki. Misalnya saja terkena hipotermia, keseleo saat turun, tersesat dari jalur pendakian, bahkan hingga menyebabkan kematian.

Maka dari itu, jika kalian yang belum pernah sama sekali naik gunung dan berniat untuk melakukan pendakian. Hendaknya membawa peralatan wajib naik gunung, bukan untuk bergaya. Namun semata-mata untuk menunjang keselamatan dan meminimalisir risiko kecelakaan saat di gunung.

Apa saja sih peralatan wajib yang harus ada untuk melakukan pendakian. Di artikel ini gue akan menjelaskan peralatan apa saja yang wajib dibawa saat melakukan pendakian gunung. Tidak wajib punya yang penting harus ada, toh kalian bisa meminjam kepada teman atau menyewa peralatan tersebut di toko outdoor.

Berikut adalah peralatan wajib mendaki gunung yang harus kalian bawa untuk melakukan pendakian versi gue :

    1.   Tas Cerrier+Cover Bag


Perlengkapan wajib naik gunung
Pict by : eigeradventure.com


Cerrier atau sering dibilang dan diucap keril ini penting untuk membawa semua kebutuhan kita selama pendakian. Untuk ukuran, menurut gue sih sesuaikan saja dengan kebutuhan kalian. Ga mungkin banget kan kalian ga bawa tenda dan peralatan masak juga barang yang sedikit tapi  bawa tas cerrier 80L hehehe. Jadi usahakan sesuai dengan apa saja kebutuhan yang kalian bawa. Jangan terlalu besar dan juga terlalu kecil, Dan juga cara packing harus diperhatikan agar tidak menjadi beban di punggung dan di bahu. Tambahan, kalian harus cek cover bag cerrier kalian, karena ini penting untuk melindungi cerrier dari hujan yang dapat turun secara tiba-tiba.

    2.   Sleeping Bag (kantong Tidur)


Perlengkapan wajib naik gunung
Pict by : pixabay.com


Yang satu ini tidak boleh terlewat, sleeping bag sangat berguna untuk kita tidur di malam hari. Karena suhu di atas gunung sangat dingin, tidak cukup kalau tidur hanya memakai pakaian dilapisi jaket tebal dan kaus kaki. Maka dari itu, sleeping bag jangan sampai tertinggal di-list perlengakapan yang wajib dibawa.

    3.   Matras


Perlengkapan wajib naik gunung
Pict by : phinemo.com


Selanjutnya ada matras, matras berguna sebagai alas di dalam tenda. Saran gue jika kalian punya matras alumunium dan matras gulung biasa, lapisi matras gulung di atas matras alumunium. Hal ini berguna agar kalian tidur di dalam tenda tidak begitu kedinginan. Selain itu, matras juga berfungsi untuk menaruh semua barang bawaan ketika kita hendak packing ulang untuk turun dari gunung. Untuk posisi membawa matras ada berbagai cara yang dipakai oleh para pendaki seperti, ada yang ditaruh di bagian cerrier dekat dengan tengkuk leher, ada yang ditaruh di bagian bawah Cerrier, adapula yang ditaruh di dalam cerrier untuk membentuk cerrier.

    4.   Sepatu Gunung


Perlengkapan wajib naik gunung
Pict by : pixabay.com


Barang wajib berikutnya adalah sepatu khusus untuk naik gunung. Kenapa barang ini wajib, yang pasti untuk menunjang keselamatan kita dong pastinya. Beberapa pendaki yang pernah gue temuin di jalur pendakian sewaktu gue nanjak, banyak pendaki yang menggunakan sepatu biasa atau sepatu kets. Kurang tepat menurut gue karena ketika hujan akan sangat licin. Tentu ini membahayakan keselamatan diri sendiri. Banyak ko yang menjual sepatu gunung, apalagi toko outdoor sekarang sudah banyak.

    5.  Sandal Gunung


Perlengkapan wajib naik gunung
Pict by : eigeradventure.com


Yang satu ini antara wajib dan tidak sebenarnya, tetapi kalian harus memasukkannya di dalam list. Karena sandal gunung berbeda dengan sandal pada umumnya, akan terasa nyaman dipakai saat di tempat camp.

    6.   Jaket Tebal & Topi


Perlengkapan wajib naik gunung
Pict by : pixabay


Sebaiknya jaket tebal itu dipakai saat kita sudah di tempat camp dan setelah ganti baju kering. Kenapa? Karena jika kita pakai saat tracking apalagi saat hari masih terang badan akan terasa panas dan mengeluarkan banyak keringat. Ditambah sirkulasi udara yang masuk ke dalam badan jadi tidak maksimal. Kecuali jika kalian ingin tracking summit tidak apa-apa. Apalagi jika kalian summit pada waktu dini hari, di waktu tersebut hawa gunung sedang dingin-dinginnya. Lalu topi, kalau kita tracking di siang hari dan jalur pendakian melewati sabana yang luas. Sangatlah berguna untuk kita pakai mengahalau panas dan terik.

    7.   Jas Hujan


Perlengkapan wajib naik gunung
Pict by : pixabay.com


Di gunung cuaca tidak dapat diprediksi, dapat hujan tiba-tiba ataupun badai tiba-tiba. Dan juga dapat panas tiba-tiba, sama seperti dia yang suka datang dan pergi secara tiba-tiba huft. Maka dari itu jas hujan sangat penting untuk kita bawa karena jika hujan sewaktu-waktu kita bisa antisipasi sebelumnya dengan membawa jas hujan.

    8.   Pakaian Ganti yang Cukup


Perlengkapan wajib naik gunung
Pict by : pixabay.com


Ingat, membawa pakaian ganti tidak harus banyak yang penting cukup. Karena jika kita membawa pakaian dan ternyata ada yang tidak terpakai, akan menambah beban pada cerrier kita. Sebisa mungkin membuat perhitungan yang tepat sebelum packing, berapa hari kita di gunung, dan pakaian apasaja yang kita bawa. Disarankan jangan membawa celana jeans, karena jika terkena hujan akan menambah beban bawaan kecuali kalian sudah terbiasa.

    9.   Headlamp / Senter & Baterai


Perlengkapan wajib naik gunung
Pict by : pixabay.com


Penting untuk membawa headlamp ataupun senter untuk kita berjalan di malam hari. Terlebih jika kita summit attack pada waktu dinihari, akan menyulitkan jika tidak membawa headlamp atau senter. Dan juga baterai cadangan harus siap sedia antisipasi sewaktu-waktu jika headlamp atau senter kita kehabisan daya baterai dan tidak menyala lagi.

    10. Obat-Obatan Pribadi


Perlengkapan wajib naik gunung
Pict by : pixabay.com


Bawalah obat pribadi jika kalian mempunyai penyakit tertentu, sangat penting untuk menjaga diri sendiri dan tidak menyusahkan orang lain. Jangan sampai ketika kita mempunyai penyakit tertentu lalu kambuh, kita lupa membawa obat dan membuat susah diri sendiri maupun orang lain seperti teman 1 tim.

    11. Sarung Tangan


Perlengkapan wajib naik gunung
Pict by : pixabay.com


Selain berfungsi untuk tambahan penghangat tubuh, sarung tangan juga bisa berfungsi untuk dipakai saat tracking di jalur pendakian. Sarung tangan akan melindungi kita saat di jalur ketika kita akan berpegangan erat pada ranting pohon jika jalur pendakian curam.

    12. Buff & Kupluk


Perlengkapan wajib naik gunung
Pict by : TrekkIn.com


Buff sangat berguna dipakai di jalur pendakian yang banyak debu, karena saat mendaki pada musim panas. Banyak debu-debu tebal yang bisa menggangu pernafasan kita. Selain itu juga kupluk berfungsi sebagai penghat tambahan di kepala.
   

    13.  Peralatan Mandi & Makan


Perlengkapan wajib naik gunung
Pict by : pixabay.com


Siapa bilang naik gunung itu jarang mandi, toh sebelum pendakian dan sesudah pendakian saat kita di Base Camp banyak tempat pemandian untuk para pendaki. Malah suatu ketika gue habis turun dari gunung Prau dan turun ke Base Camp Patak Banteng ada pemandian air panasnya. Untuk peralatan makan, sebenarnya bisa dibagi perkelompok namun kita juga harus siap sedia untuk pribadi.

    14. Geiter


Perlengkapan wajib naik gunung
Pict by : tokopedia.com


Berfungsi sebagai pelindung dari kaki sampai lutut, biasanya geiter dipakai di jalur yang berpasir seperti gunung Semeru, Slamet, dan Guntur. Geiter untuk melindungi masuknya pasir atau batu di sela-sela sepatu. Selain itu juga, Geiter berfungsi melindungi kaki dari pacet atau lintah. Salah satu gunung yang terkenal dengan pacet dan lintahnya dikalangan pendaki adalah gunung Bukit Raya di Kalimantan.

    15. Emergency Blangket


Pict by : stansport.com


Adalah selimut Alumunium Foil yang terbuat dari bahan Metal Film Polyester ini berguna untuk keadaan darurat. Jika mengalami kedinginan hebat, pertolongan pertama adalah membungkus badan dengan Emergency Blangket setelah mengganti pakaian yg lembab dengan yang kering. Agar suhu dan kondisi badan kembali normal. Emergency Blangket juga bisa dipakai berulangkali dan juga tidak memakan banyak tempat. Karena bisa dilipat sampai berukuran kecil.

    16. Kaus Kaki Cadangan


Perlengkapan wajib naik gunung
Pict by : pixabay.com


Sebagai antisipasi manakala kaus kaki yang kita gunakan basah dan tidak bisa dipakai saat tidur. Tujuan dari kaus kaki cadangan ini juga bisa digunakan untuk penghangat tambahan saat istirahat di tenda.

    17. Peralatan Ibadah


Perlengkapan wajib naik gunung
Pict by : elevenia.co.id


Buat kalian yang muslim jangan lupa membawa peralatan ibadah, jika tidak sedang berhalangan khusus bagi yang perempuan. Saat ini banyak perlatan ibadah yang mudah dibawa saat travelling dan dijual di berbagai toko online.

Itu saja menurut gue perlengakapan wajib yang harus dibawa untuk naik gunung. Ingat, naik gunung itu memiliki risiko yang tinggi, hendaknya kita mempersiapkan segala sesuatu untuk naik gunung dengan matang. Selain mempersiapkan perlengakapan, kalian juga harus mempersiapkan tubuh dengan menjaga kesehatan dan rajin berolahraga. Yang lebih penting lagi adalah minta restu orang tua kalian, karena doa orang tua selalu menyertai dimanapun kita berada. Karena yang lebih penting dan bermakna dari pendakian gunung adalah pulang kembali ke rumah dengan sehat dan selamat. Serta membawa pengalaman juga kisah yang akan kita ceritakan kepada siapapun.

~Salam Santuy
~Salam Lestari.